Selamat Datang di Blog Sederhana Kami DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN TULANG BAWANG Disini Tempat Penuh Kreatifitas, Tempat Orang-Orang Pekerja Keras

Jumat, 09 September 2016

Jum’at Sehat, Senam Bersama Warga Menggala Timur

Kegiatan Jum’at Sehat, yang diisi dengan acara Senam Bersama digelar di kecamatan Menggala Timur.

Bupati Tulang Bawang Ir. Hanan A Rozak, MS hadir pada kegiatan yang berlangsung di Lapangan Sepakbola Kampung Tri Makmur Jaya Jum’at pagi, 9 September 2016 tersebut, didampingi Sekdakab Tulang Bawang Drs. Sobri, MM, beserta para pejabat Pemkab Tulang Bawang lainnya, dan Camat Menggala Timur Akhmad Rozi.

Kegiatan senam bersama di Kecamatan Menggala Timur, diikuti oleh ratusan peserta terdiri dari Aparatur Kampung, pegawai Puskesmas, anak-anak sekolah, serta berbagai unsur masyarakat setempat.

Bupati Tulang Bawang Hanan A Rozak mengapreseasi kegiatan yang dilaksanakan di Kecamatan Menggala Timur ini. Dan menurutnya, kegiatan olahraga setiap Jum’at seperti senam bersama ini, bisa dibudayakan di tengah-tengah masyarakat.

“Karena kegiatan ini disamping menyehatkan dan untuk membudayakan prilaku hidup sehat bagi masyarakat, juga dapat menjadi sebuah sarana yang baik untuk lebih mempererat kebersamaan diantara kita semua,” ujar Bupati.

Dalam kegiatan Senam Bersama di Kecamatan Menggala Timur, juga turut dibagikan sejumlah doorprize menarik bagi warga masyarakat setempat yang mengikuti kegiatan tersebut. Diantaranya, doorprize utama 2 ekor kambing, serta hadiah lainnya seperti kulkas, sepeda, televisi, mesin cuci, kipas angin, kompor gas, dispenser dan lain-lain.

Kegiatan ini dilaksanakan juga sekaligus dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke-33 di Kabupaten Tulang Bawang.*** (fr)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar